Koperasi Digital Indonesia

Wednesday, April 11, 2007

Membuat DropDownMenu dgn Ms Access

Pada kebanyakan program yang beredar, menu-nya selalu tampak lebih mudah diakses karena menggunakan teknik DropDownMenu. Di VB pembuatan dropdownmenu relatif mudah, namun jika kita ingin menggunakannya di Ms Access tentu lain lagi caranya. Mau tau caranya, ikuti tips berikut ini :

- Buat sebuah tombol menu dengan Button atur properti name menjadi Tombol1
- pada event onClick masukkan kode VBA berikut :
private sub Tombol1_click()
me.combo1.setfocus
me.combo1.dropdown
end sub

- letakkan sebuah combo box (Combo1) dan atur posisi, lebar dan tingginya segaris dengan Tombol1
- atur properti-nya sebagai berikut :
RowSourceType = ValueList
RowSource = “Action1”;”Action2”;”Action3”

- untuk memanggil sub menu, buat di VBA Code dan ketik code berikut :
private sub Tombol1_AfterUpdate()
select case combo1.text
case “Action1”
docmd.[obyek]
case “Action2”
docmd.[obyek]
case “Action3”
docmd.[obyek]
end select


Good Luck !!!

No comments: