Keyboard dengan cahaya lampu LED pada Asus S14 S410UN sangat berguna disaat menggunakan laptop di ruangan yang minim cahaya. Dengan menggunakan backlight keyboard mengetik menjadi mudah, namun apa jadinya jika backlight pada keyboard ini tidak berfungsi ?
Masalah : Tidak berfungsinya backlight pada keyboard Asus S14 S410UN disebabkan karena update sistem Windows 10 secara berkala yang membuat driver hotkey tidak berfungsi dengan baik.
Solusi :
- Download saja driver ATK pada halaman Asus dan install
- Jika saat install ada pesan error yang menyatakan sudah ada driver ATK sebelumnya, silahkan uninstall terlebih dahulu driver ATK tersebut, setelah itu lakukan restart
- Setelah restart, lakukan install ATK driver yang telah didownload tadi dan restart
- Jika proses install berhasil, seharusnya backlight keyboard sudah bisa nyala kembali, pada sebagian laptop Asus menggaktifkannya dengan menekan tombol Fn+F7, sedangkan pada laptop Asus S14 S410UN menggunakan tombol Fn+F4
Good Luck... !!!
No comments:
Post a Comment